Eratkan Ukhuwah, Gembirakan Dakwah

Kabinet Ar-Ribath

Our Cabinet
JMME FEB UGM JMME FEB UGM

Pengurus Inti

Pengurus Inti bertanggung jawab dalam penentuan arah dan tujuan organisasi, keseluruhan kegiatan yang diselenggarakan, dan pengawasan kinerja biro-departemen di JMME FEB UGM.

Biro & Departement

Biro Secretary, Assets, and Finance (SAFe)

"Making You More Safe"

Biro SAFe merupakan biro yang berfungsi mengurus keadministrasian JMME, seperti anggaran, proposal, dan laporan pertanggung jawaban. SAFe pun bertanggung jawab untuk mengelola keuangan JMME dan menciptakan sistem administrasi yang jelas dan efisien. SAFe pun membantu dalam pembuatan dokumen, seperti surat dan sertifikat.

  1. Kesekretariatan
  2. Inventaris
  3. School of Safe
  4. Ta’limat

Biro Muslim Regeneration and Development (MRD)

"Bringing Shine Through Caring"

Biro MRD merupakan biro yang berfungsi dalam pengelolaan Sumber Daya Manusia JMME FEB UGM. MRD bertanggung jawab untuk menghasilkan intelektual Islam, sekaligus menginternalisasikan nilai-nilai JMME FEB UGM, dengan alur kaderisasi yang efektif dan berkesinambungan. Selain itu, MRD bertugas untuk merekatkan kekeluargaan dan kenyamanan pengurus untuk berdinamika bersama di JMME.

  1.  Daurah Tarqiyah 1
  2.  Daurah Tarqiyah 2
  3.  Grand Open recruitment
  4.  Mini Open Recruitment
  5.  Peningkatan Mutu Kader (PMK)
  6.  JemmyLad
  7.  Internal Partner (Intel)

Departemen Islamic Learning and Development (ILD)

"Spreading the True Messages of Islam

Departemen ILD merupakan departemen yang berfungsi untuk mensyiarkan nilai-nilai Islam kepada objek dakwah JMME. ILD menjadi trendsetter keilmuan JMME dengan mengadakan kajian, kuis, dan kepenulisan. ILD pun memfasilitasi objek dakwah JMME untuk berdiskusi mengenai ilmu-ilmu keislaman.

  1. Kajian Tematik
  2. Kajian Kemuslimahan
  3. Enhancing Quality Time (EQUITY)
  4. Sunnah Jemmy
  5. Mading Jemmy Corner
  6. Kompetisi Online Islami (KOI)
  7. Riset Jemmy

Departemen Creative Content Center (C3)

"Creating Creative Ways for a Better Syiar"

Departemen C3 merupakan departemen yang berfungsi mengurus media dan publikasi JMME. C3 bertanggung jawab untuk membuat konten dakwah yang kreatif dan menarik serta meningkatkan engagement dakwah JMME melalui media. Selain itu, C3 membantu biro dan departemen JMME untuk meningkatkan kemampuan membuat konten.

  1. Video profile
  2. School of Media (SOM)
  3. Ngonten
  4. Media Internal (Medin)
  5. Pengelolaan Media Sosial

Departemen Muslim Center (MC)

"Initiating Sincerity"

Departemen Muslim Center merupakan departemen yang berfungsi sebagai penghubung antara internal dengan eksternal serta melayani umat muslim di FEB UGM dengan menyediakan fasilitas ibadah dan belajar skill keislaman.

  1. Pengelolaan Musholla Al-Banna
  2. Pengadaan Shalat Jumat dan Puasa Senin Kamis
  3. Nuansa Ramadhan Ekonomi (Nurani)
  4. Moslem Economic Care (Mocca)
  5. Jemmy Sinau
  6. Kalender Ibadah
  7. PO Jaket